KabarSemesta : Kades Kepala Pasar Roni Agusman, Sabtu (29/3/2025) mengatakan, dalam rangka meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan sejak usia dini, Pemerintahan desa Kepala Pasar telah membentuk dan menjalankan Pendidikan Anak Usia Dini (Paud) gratis yang mana dana nya bersumber dari Dana Desa.
Roni menjelaskan pemerintahan desa telah menyiapkan gedung dan guru yang nantinya akan digaji dari dana desa untuk memberikan layanan pendidikan gratis kepada anak usia dini di desa Kepala Pasar. Penyediaan Layanan pendidikan gratis ini merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap pemerintah untuk memberikan pendidikan yang layak terutama bagi masyarakat kurang mampu.
“Kita ingin anak anak di desa Kepala Pasar memiliki basic pendidikan yang bagus. Tentunya harus dimulai dari usia dini. Maka dari itu kita programkan Paud gratis”, Roni menjelaskan.
Roni menambahkan, dikarenakan saat ini terbatas oleh anggaran, pihak pemerintah desa hanya menyediakan layanan pendidikan gratis ini hanya pada jenjang Paud. Roni memastikan tidak akan ada pungutan biaya pendaftaran atau embel-embel lainnya seperti uang pembangunan. Semua biaya gratis kecuali untuk pengadaan seragam. Meskipun demikian untuk pengadaan seragam pihaknya tidak akan mewajibkan anak-anak didik untuk memiliki seragam. Semua tergantung dari hasil musyawarah wali murid. Jika pun nanti ingin dilakukan pengadaan seragam artinya atas inisiatif dan kesepakatan wali murid bukan keharusan.
“Disini kita fokus pada pemberian layanan pendidikan nya. Untuk seragam nanti tidak kita wajibkan. Yang terpenting adalah bagaimana cara kita mencerdaskan masyarakat”, kata Roni Agusman. (AFR)